Selasa, 15 September 2009

Drs MUSTOPA


Kab. Cirebon ( Satu Berita- Rabu, 16 September 2009 )
berbicara dengan Drs Mustopa, tidak pernah bosan walaupun berlama- lama, karena pria kelahiran Cirebon, 19 September 1965 ini pintar sekali bicara dalam berbagai hal, dari dunia pendidikan, dunia Olahraga hingga dunia kemiliteran.
pria berkaca mata ini dalam motto hidupnya selalu menerima dan bersyukur apa yang telah di berikan Tuhan YME, kita patut dan perlu bersyukur apa yang sudah Tuhan berikan kepada kita, kita harus menerima dengan ikhlas, paparnya. saat di temui satu berita di kediamannya siang ini.
suami Zaturini Susilawati dan bapak dari dua putri Diah ayu lestari, pelajar SMA 2 Kota Cirebon kelas 3, dan si bungsu Dwi Indah Oktaviano pelajar SMP 4 kelas 2 ini kembali mengatakan kita harus konaah serta lebih mensyukuri nikmat yang kita terima, jelasnya.
mantan aktivis DPD KNPI dan DPD AMPI Kabupaten Cirebon tersebut dalam mendidik anak selalu dengan kesabaran, dirinya memberikan kebebasan pada putri- putrinya untuk menentukan cita - citanya sendiri, orang tua hanya tinggal mengontrolnya saja, jelas pengemar Sepeda gunung ini tersenyum lebar.
karirnya dalam pekerjaanya sebagai seorang PNS dimulai sejak tahun 1988 sebagai staf di Kantor Depdikbud Kabupaten Cirebon hingga tahun 2000, selanjutnya pimpinan mempercayainya untuk jabatan yang lebih tinggi yakni sebagai Kakandep P dan K Kecamatan Mundu sampai tahun 2003.
Karena prestasinya yang baik Drs Mustopa, dipromosikan untuk menduduki jabatan Kepala seksi Keuangan BRSUD Arjawinangun selama dua tahun dari 2003 hingga 2005.
Karena pemikiran dan tenaganya sangat di butuhkan di dunia pendidikan, Drs Mustopa akhirnya di percaya kembali untuk menduduki jabatan sebagai kepala UPTD Pendidikan Kecamatan Pabuaran, sampai 2006, dan kini menjabat Kepala UPT Pendidikan Karang Sembung yang dijabatnya sejak 2006, bahkan sejak awal 2009 menjabat juga sebagai kepala UPT Pendidikan Karang Wareng. ( Aji R )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar